Baru kali ini gabung ama grup masak bareng.Temanya kali ini adalah
makanan yang berbahan dasar kacang-kacangan.Kebetulan di rumah masih ada
stok kacang ijo.Anak-anak sepertinya juga sudah bosan kalau dibuat
bubur kacang ijo melulu.
Biar kreativ dikit dibuat kudapan bentuk
lain.Kebetulan juga lama sekali ngak pernah bikin makanan ini,mumpung
cuaca beberapa hari ini juga mendung terus.Pinginya juga ngemil
terus...dingiiiin
Makanan ini aslinya berasal dari pulau garam Madura.Termasuk salah satu hidangan sepinggan dalam menu makanan khas Madura.
Recipe:majalah Femina
Bahan:
300 gr kacang hijau,rendam semalaman
air untuk merebus
100 gr tepung beras
200 gr gula merah,sisir halus
1/2 sdt garam
200 gr kelapa agak muda,parut
Cara membuat:
- Siapkan loyang persegi empat ukuran 18x18x3 cm.Alasi dasarnya dengan plastik.Olesi bagaian dasar dan dindingnya dengan minyak goreng hingga rata.
- Tiriskan kacang hijau.Rebus kacang hijau hingga empuk.Angkat,tiriskan.
- Campur kacang hijau dengan tepung beras,gula,garam dan 1/2 bagaian kelapa parut,aduk rata.Tuang adonan ke dalam loyang,ratakan.Kukus dalam dandang panas selama 30 menit hingga matang.Angkat.
- Potong kue,sajikan dengan sisa kelapa parut.
Ada baiknya kelapa parut di kukus terlebih dahulu supaya tidak cepat basi.Potong-potong kue jika sudah dingin agar hasil potongan kue rapi.Air untuk merebus kacang hijau untuk resep diatas kira-kira 1000ml.
Kalo ditanya soal rasa?heemmm enakkk.....anak-anak suka,suami juga suka.Perpaduan antara manis gula jawa(gula merah) dan gurihnya kelapa parut kukus.Enaak dehhh.....coba bikin yuuk....^_^
2 komentar:
nampak sedaaaapppp....makasih resepnya mbak yu..
salam kenal..^^
waduhhh dikunjungi senior......salam kenal mb Ayu....enak mb,banget enaknya....terima kasih sudah berkunjung
Posting Komentar