Kamis, Desember 17, 2015

Malvinas a.k.a Bolu kukus Gula Merah Mekar




Assalamu'alaikum.......
Sejak saya kecil bolu kukus yang satu ini namanya memang malvinas.Lumayan sering ibu buat jenis bolu kukus ini,tentunya selain bolu kukus yang mekrok itu.Saya suka dengan rasa manis dari gula kelapa(di Jawa kami menyebut gula merah dengan sebutan gula kelapa,gula yang asal bahannya dari air nira,yaitu nira pohon kelapa.Maka dari itu lah kami menyebutnya gula kelapa).Saya sendiri juga kurang tau kenapa bolu kukus ini dinamakan m a l v i n a s.Malvinas adalah nama lain dari sebuah kepulauan diseberang laut Britania Raya di Samudra Atlantik.Nama Malvinas sendiri diambil dari bahasa Perancis,wikipedia.

Rasa dan aroma dari gula kelapa atau gula merah enaak sekali.Seperti kue tradisional namun dalam balutan yang modern karena mengunakan tepung terigu.Sekilas setelah bahan-bahan tercampur homogen semua aromanya menyerupai aroma tepung gaplek.Gaplek adalah singkong yang sudah dikupas lalu dijemur hingga kering dan digiling menjadi tepung yang halus.Kalo ditempat kami tepung gaplek yang halus ini adalah bahan dasar untuk membuat jenang grendul.Kalo hasil gilingan tepungnya agak kasar bisa dibuat tiwul.
Kali ini saya akan share bolu kukus gula merah resep dari ibu saya.Tapi ibu menyebutnya malvinas.




MALVINAS

Bahan  :
- 500 gr tepung terigu serbaguna
- 250 gr gula merah
- 250 gr gula pasir
- 500 ml air
- 75 gr margarin,lelehkan
- 50 ml minyak goreng
- 2 butir kuning telur
- 2 sdt soda kue
- 1/4 sdt BPDA
- 1/4 sdt vanili bubuk
limas
Cara membuat  :

  1. Didihkan air, gula merah dan gula pasir,hingga gulanya larut.Sisihkan hingga benar-benar dingin.Saring.
  2. Panaskan kukusan hingga mendidih dan beruap banyak.
  3. Campur dan ayak : tepung terigu,soda kue,BPDA dan vanili.Sisihkan.
  4. Kocok kuning telur dengan kecepatan tinggi hingga kental dan mengembang(tidak perlu kental berjejak).
  5. Turunkan kecepatan mikser hingga paling rendah,masukkan secara bertahap tepung dan bahan kering yang sudah dicampur dan diayak bergantian dengan air gula yang sudah dingin dan disaring(tepung....larutan gula....tepung,begitu seterusnya hingga tepung dan larutan gula habis).
  6. Masih dengan mikser,masukkan margarin leleh yang sudah dicampur dengan minyak goreng.Masukkan sedikit demi sedikit,kocok perlahan.Matikan mikser.Aduk rata dengan whisker.
  7. Masukkan kedalam cetakan bolu kukus(seperti cetakan muffin tapi berlubang kecil dibawah dan sisi-sisinya) yang sudah dialasi dengan paper case.Isi hingga hampir penuh.
  8. Kukus selama kurang lebih 15-20 menit dengan api besar.
  9. Sajikan.
Malvinas ini untuk 1 resep diatas hasil jadinya adalah 14 buah.Dengan ukuran jumbo menurut saya.Jadi jika memakai cetakan yang lebih kecil lagi tentu akan menghasilkan kue yang lebih banyak .Jika kue tidak langsung habis bisa disimpan diwadah kedap udara,lalu simpan dikulkas.Bila akan dikonsumsi biarkan disuhu ruang baru dinikmati.Untuk pemakaian kukusan,jika kukusan dengan tutup berbentuk kerucut atau limas,tutup tidak perlu dibungkus serbet.
Supaya hasil kue maksimal jangan lupa cek kesegaran antara soda kue dan baking powder.Caranya :
  • SODA KUE  :masukkan 1 sdt soda kue ke dalam 2sdm cuka.Jika muncul suara berdesis disertai sedikit busa artinya soda kue masih aktif.
  • BAKING POWDER  :campur 1sdt baking powder dengan 60ml air hangat.Jika gelembung udara muncul artinya baking powder masih layak digunakan.





Semoga bermanfaat,happy baking all.......

Tidak ada komentar:

LinkWithin

Related Posts Plugin for WordPress, Blogger...