Kamis, Agustus 06, 2015

Brownies Pisang Kukus (no mikser)



Assalamu'alaikum........
Sebelumnya saya pribadi owner dari Ida's homemade,mengucapkan Minal Aidzin wal Faidzin,Mohon maaf lahir dan bathin.Dari lubuk hati yang terdalam ijinkan saya minta maaf yang sebesar-besarnya,jika selama ini ada tulisan resep ataupun resep-resep saya yang kurang berkenan.Atau saya terlambat membalas pertanyaan-pertanyaan,semoga kedepannya saya lebih baik lagi dalam berkarya....Amiin....Lamanya saya ngak pernah ngeblog,sampai karatan mungkin blog saya.Selama bulan puasa kemaren seingat saya,saya hanya posting sekali saja.Orderan pun juga saya batasi.Karena kami memang sedang konsentrasi dengan sesuatu.Untuk postingan pertama saya dibulan Syawal ini saya buka dengan brownies kukus.Pastinya resep brownies kukus yang satu ini sudah pada pernah bikin semua.Resep brownies kukus pisang yang begitu melegenda dibeberapa teman blogger tanah air.Brownies pisang kukus karya mb Endang JTT.Dulu sudah pernah buat persis dengan resepnya mb Endang juga,cuma tidak sempat terposting karena sudah keburu habis.Tapi brownies pisang kukusnya kali ini saya modif dikit.Yaitu dengan menambahkan exspresso bubuk.Dan bisa dipastikan rasanya superrr enaaaak.

Sebenarnya aturan pakem brownies kukus ini tidak ada,seperti halnya brownies panggang yang memang kita adaptasi dari luar.Tapi yang namanya brownies pasti adanya bahan yang namanya dark cooking chocolate.Brownies kukus memang karya asli dari negeri tercinta Indonesia.Betapa kreatifnya orang-orang di tanah air menciptakan ragam makanan.Dari 1 resep brownies saja bisa menjadi bermacam-macam varian.Untuk resep aslinya bisa ke sini.Dan resep yang saya tulis dibawah adalah resep yang sudah saya modif sedikit dengan takaran 2x resep asli.Saya mengunakan loyang ukuran 24x24x5 cm.Untuk pemakaian baking powder sengaja saya skip.

BROWNIES KUKUS PISANG

Bahan :
- 350 gr dark cooking cokelat,potong-potong kecil
- 175 gr gula pasir
- 1 sachet expresso 3 in 1 bubuk atau sekitar 19,5 gr-------saya pakai Nescafe rich'n strong 1 sachet
- 6 sdm margarin
- 2 sdt vanili bubuk-------ayak bersama tepung terigu
- 700 gr pisang raja yang sudah masak tapi tidak sampai berair,haluskan dengan potato masher
- 5 btr telur ayam ukuran besar,kocok lepas
- 200 gr tepung terigu protein rendah
- 2 sdm susu bubuk full cream
- 40 gr  cokelat bubuk
- 1 sdt garam

Cara membuat :

  1. Siapkan loyang ukuran 24x24x5 cm,olesi dengan margarin dan alasi bagian dasarnya dengan kertas roti.Sisihkan.
  2. Siapkan mangkuk,ayak tepung terigu,susu bubuk,vanili,cokelat bubuk dan garam.Aduk rata.Sisihkan.
  3. Tim dark cooking cokelat dengan mengunakan api kecil,aduk-aduk,masukkan 1sachet expresso bubuk,aduk.Sisihkan.
  4. Aduk cokelat yang sudah ditim dengan gula pasir,margarin,aduk hingga semua bahan larut.Jika terlalu kental panaskan sebentar di panci yang berisi air mendidih hingga agak lumer.
  5. Tuang cokelat leleh ke dalam mangkuk yang agak besar,masukkan pisang yang sudah dihaluskan,aduk rata.Tambahkan telur yang sudah dikocok lepas sedikit demi sedikit,pastikan cokelat cair sudah tidak panas saat menambahkan telur agar telur tidak matang.Aduk hingga adonan halus.
  6. Masukan tepung dalam 3 tahap,aduk perlahan dengan spatula hingga rata.Tuang adonan ke dalam loyang,ratakan permukaannya.Masukkan ke dalam dandang kukusan yang airnya telah mendidih,tutup permukaan dandang dengan kain bersih yang menyerap air.Gunakan api sedang saat mengukus brownies.
  7. Kukus selama 45-50 menit atau hingga brownies matang dan tidak lengket saat ditusuk dengan lidi.Keluarkan dari dalam dandang.
  8. Diamkan sejenak untuk menghilangkan uap panasnya,keluarkan brownies dari dalam loyang.Potong-potong sesuai selera.Siap dihidangkan.



Browniesnya enaak banget dan lembut,juga menurut saya sedang manisnya.Yang paling saya suka adalah no mikser,aduk-aduk saja.Tapi jangan sampai over mix yaa....Meski tanpa bahan pengembanh brownies ini tetep jadi.Yaaa ngak ngembang-ngemang banget.Dan juga ngak bantat.Mb Endang makasih inspirasinya....

Tidak ada komentar:

LinkWithin

Related Posts Plugin for WordPress, Blogger...